Cincin Emas Berlapis Kulit Manusia Seharga Rp 4,8 miliar

Unknown | 07.47 | 0 komentar


Seorang perancang busana asal Islandia, Srulli Recht, belum lama ini menciptakan sebuah cincin yang lain daripada yang lain. Cincin emas 24 karat yang diberi nama Forget Me Knot ini menjadi sangat unik karena cincin emas tersebut dilapisi kulit tubuh milik si perancang!

Desainer eksentrik ini mengagetkan dunia ketika dia memutuskan untuk menjalani pembedahan untuk melepas kulit perutnya guna melapisi cincin hasil karyanya.

Alhasil, kulit dengan ukuran 110 milimeter kali 10 milimeter dan masih lengkap dengan bulu di atasnya itu menjadi bungkus cincin itu. Berapa harga cincin berlapis kulit itu? Anda bisa mendapatkannya dengan harga 500.000 dollar AS atau sekitar Rp 4,8 miliar.

Dengan uang sebesar itu, pembeli tak hanya mendapatkan cincin. Sebagai bonus, pembeli juga akan mendapatkan sebuah sertifikat DNA yang menjamin bahwa kulit pembungkus cincin itu adalah benar kulit Srulli Recht, sang desainer.

Selain itu, pembeli juga mendapatkan paket DVD tentang proses pembuatan cincin, operasi pembedahan dan wawancara dengan tim di belakang terciptanya cincin kontroversial ini. Anda berminat memiliki cincin ini?



Sumber: http://internasional.kompas.com

Category: , ,

About GalleryBloggerTemplates.com:
GalleryBloggerTemplates.com is Free Blogger Templates Gallery. We provide Blogger templates for free. You can find about tutorials, blogger hacks, SEO optimization, tips and tricks here!

0 komentar